Tuesday, April 12, 2005

The 20th century children's book treasury -- Janet Schulman

The 20th century children's book treasury - Janet Schulman

Deskripsi buku:
The 20th century children's book treasury : celebrated picture books and stories to read aloud -- selected by Janet Schulman

44 cerita anak karya penulis ternama, yang dirangkum dalam 1 buku.


Review:

Cerita anak yang digabung dalam satu volume ini sangat bagus untuk dibacakan sebelum tidur. Seperti kita semua tahu, mendongeng adalah kegiatan yang paling disukai anak. Selain mendongeng, membaca buku juga bisa membawa anak ke dunia imajinasi mereka.

Buku dengan ilustrasi indah, cerita menarik, akan membuat anak suka membaca. Dan buku ini menyediakan stok 44 cerita dalam 1 buku. Sangat memudahkan karena dibagi dalam 3 kategori cerita: mudah, sedang, dan sulit.

Mudah: banyak gambar, sedikit text. Biasanya text cerita hanya sebaris-sebaris saja atau malah tidak ada sama sekali. Ceritanya lebih difokus ke gambar. DItandai dengan gambar buku merah.

Sedang: gambar banyak, textnya juga banyak. Biasanya text cerita diberikan dalam beberapa baris saja. Cerita masih fokus ke gambar. Ditandai dengan gambar buku hijau.

Sulit: Sulit disini dalam arti gambar sedikit, textnya banyak. Nah, dikategori ini anak dituntut lebih berkonsentrasi pada cerita yang dibacakan. Ditandai dengan gambar buku biru.

Orang tua bisa menyesuaikan kemampuan anak dengan melihat tanda-tanda ditiap cerita. Jika masih kecil mungkin yg mudah dahulu, kalau sudah besar bisa dibacakan cerita yang bertanda buku biru.

No comments: