Monday, May 16, 2005

Bootsie Barker bites -- Barbara Bottner


Deskripsi buku:
Bootsie Barker bites -- Barbara Bottner

Bootsie Barker hanya ingin permainan yang dia bisa mengigit. Hingga suatu hari temannya memiliki ide permainan yang lebih baik.


Review:

Cerita ini menceritakan bagaimana seorang anak mengatasi kenakalan temannya dengan kecerdikan. Disini pembaca menempatkan diri sebagai 'aku' yang menjadi teman baru Bootsie. Diawali dengan kunjungan Bootsie dan ibunya kerumahku. Ibu Bootsie sering mengajak Bootsie bermain kerumahku. Ibu Bootsie dan ibuku berteman baik. Usiaku dan Bootsie juga sebaya. Ibu-ibu kami berharap kami bisa berteman baik.

Pertama-tama kami bermain pesta teh sambil makan donat dan strawberi. Lalu aku mengajaknya kekamarku dan mencoba menarik perhatian Bootsie dengan mengajaknya melihat buku kura-kura. Tapi Bootsie tidak suka kura-kura. Dia bilang: "Kamu kura-kura, dan aku adalah dinosaurus pemakan kura-kura!" Dan Bootsie menggigitku. Ketika Bootsie dan ibunya pulang, aku bilang ke ibuku kalau aku tidak suka main dengan Bootsie. Tapi ibuku bilang aku harus bisa bergaul dengan orang-orang dengan karakter yang berbeda. Malam itu aku bermimpi Bootsie pindah rumah ke tempat yang jauuuuhhhh... Dan tidak kembali lagi.

Namun Bootsie tidak kemana-mana, bahkan keesokan harinya Bootsie dan ibunya datang lagi. Kali ini aku mengajak Bootsie melihat piaraan salamander milikku. Namun Bootsie tidak suka salamander. Dia bilang: "Kamu salamander, dan aku adalah dinosaurus pemakan salamander!" Dan aku digigit lagi. Ketika hendak pulang, Bootsie bilang: "Besok kamu jadi cacing!" Malam itu, aku bermimpi Bootsie terlempar jauh ke luar angkasa, dan aku tidak bisa menolongnya.

Pagi hari sewaktu sarapan, ibuku bilang dia punya kejutan untukku. Bootsie akan menginap beberapa hari dirumah kami, sementara orang tuanya pergi ke Chicago. Aku bilang aku: "Aku tidak suka bermain dengan Bootsie, dia suka mengigitku". Yang ibuku bilang cuma: "Kalau begitu, katakan pada Bootsie bahwa kau ingin bermain yang lain" *sigh* Aku pergi ke kamarku untuk berfikir. Tiba-tiba bel pintu berbunyi, Bootsie telah tiba.

Pintu kamarku terbuka. "Halo cacing kecil", kata Bootsie. Aku bilang: "Maaf Bootsie, aku bukan cacing kecil, aku adalah Paleontologist. Kamu tau apa yang mereka lakukan? Mereka berburu tulang-tulang dinosaurus! Kamu mau bermain itu?" Bootsie lari keluar dan mengejar orang tuanya. Dia minta ikut pergi ke Chicago. Ibunya berusaha membujuk dengan mengatakan bahwa ia akan lebih senang tinggal disini dan bermain denganku, tapi Bootsie terus menangis sehingga akhirnya mereka memutuskan untuk membawanya. Malam itu aku tidak perlu bermimpi lagi Bootsie pergi jauh naik roket!

Dengan ilustrasi yang bagus, cerita sederhana ini sangat menarik untuk dibacakan ke anak-anak. Selain bisa mengajarkan anak supaya tidak menjadi anak yang suka mengigit **selain gigit makanan**, cerita ini juga membantu anak-anak yang suka diganggu temannya, bahwa mereka tidak sendiri. Dan ada cara mengatasi itu semua. Diatas segalanya, tunjukkan bahwa kita sebagai orang tua peduli dan menyayangi mereka. No matter what ;)

No comments: