Tuesday, September 27, 2005

The Wizard of Oz -- Lyman Frank Baum

Deskripsi singkat:

Setelah rumahnya terbawa angin puyuh dan mendarat di negeri Oz, Dorothy mencari Penyihir hebat Oz untuk mengembalikannya ke Kansas

Isi cerita:

Kisah yang bisa dibilang klasik ini, ditulis oleh Lyman Frank Baum pada tahun 1899, di publish pertama kali tahun 1900. WOW! Pertama kali dipentaskan sebagai drama musikal tahun 1902-1903 di Chicago dan New York, karya ini adalah karya yang melegenda. Hingga kini masih diadaptasi ke film maupun buku oleh penulis lainnya.

Kisah ini menceritakan petualangan seorang anak bernama Dorothy, dan anjingnya Toto. Perjalanan mereka dimulai sejak angin puyuh datang dan membawa rumahnya ke negeri asing bernama Negeri Oz. Oz adalah penyihir hebat yang menjadi penguasa negeri itu. Dorothy mencari penyihir hebat Oz untuk membantunya mengembalikan dia ke rumahnya di Kansas.

Dalam perjalanan menuju City of Emerald, tempat tinggal Oz, Dorothy bertemu scarecrow yang ingin memohon diberikan sedikit otak dikepalanya yang terbuat dari jerami. Kemudian mereka bertemu dengan manusia kaleng yang ingin memohon diberikan hati agar bisa mencintai. Ditengah hutan mereka bertemu singa yang pengecut, yang kemudian ingin ikut serta mencari Oz agar diberikan keberanian. Perjalanan yang mereka tempuh bukanlah perjalanan yang mudah. Mereka menemui berbagai rintangan.

Sesampainya mereka berlima di istana Oz, mereka memohon pada Oz untuk mengabulkan permintaan mereka. Tapi Oz menolak memberikan sebelum mereka membantunya membunuh Penyihir jahat dari Barat. Mampukah mereka membunuh Penyihir Jahat dari Barat dan mendapatkan apa yang mereka inginkan?

Yuk, bacaaaa...! ;)

No comments: